KAJIAN TEKSTUAL TERHADAP NASKAH “THE INSTINCTIF SELF”, “A TALE OF A MAGICIAN” DAN “WAYANG WONG, ITS HISTORY”
Pengantar Tulisan ini bermaksud mengkaji tiga buah teks yang diungkapkan dalam tiga bentuk yang berbeda dan dari sumber yang berbeda pula. Model kajian teks semacam ini sangat penting dalam pelaksanaan penelitian, karena dalam rangka menjawab permasalahan yang diajukan di dalam penelitian diperlukan data-data dari berbagai sumber yang salah satunya adalah sumber tertulis. Ketiga tulisan ini antara lain: (1) “The Instinctif Self”, (2) “A Tale of a Magician”, dan (3) “Wayang Wong, Its History”. Ketiga-tiganya sekalipun diungkapkan melalui cara yang berbeda, namun dalam pelaksanaan penelitian sama-sama dapat diposisikan sebagai sumber terulis. Kesulitan utama mengkaji teks-teks ini adalah ketiga-tiganya tidak diketahui tidak disertai nama pengarang, judul buku, nama penerbit, kota tempat diterbitkan buku dan tahun terbitan. Ini sangat menyulitkan seperti ketika kita menemukan sepotong koran yang berisi tulisan tertentu. Ketika membacanya tentu saja parsial, tidak mengetahui ujung-pangkal ...